Saat ini bisa dibilang Smartphone yang beredar di pasaran menggunakan Sistem Operasi iOS, Android, BlackBerry (termasuk BB10), Windows Phone dan beberapa Sistem Operasi belum populis semacam Ubuntu (belum make KDE, hello Om @go2n), Firefox dan Tizen.

Nah dari beberapa Sistem Operasi Mobile kalau dari sisi saya yang bisa dibilang masih bisa dan akan bertahan serta ber ENVOLVE beberapa tahun kedepan tinggal iOS, Android dan Windows Phone.

Saya tidak mengatakan Sistem Operasi yang lain tidak ada harapan, tapi dari “gelagat” mereka seperti menjadi Pemain Kelas Dua.

Saya tidak menyebut Pemain Kelas Dua itu Jelek, tapi dentumannya biasanya hanya ada di sekitar Komunitas terbatas.

Nah karena saya sudah mengerucut menjadi 3 Sistem Operasi tadi saya ingin bercerita Suka, Tidak Suka nya.

Android

Jujur saja, Android adalah Smartphone pertama saya, tengok saja Cerita HTC Desire dulu itu. Itu adalah pertama kali bermain dengan Sistem Operasi Smartphone Android.

Seingat saya saat itu dengan Éclair. Lantas apa yang saya suka dari Android dan apa yang saya Tidak Suka?

Foto bersama Nexus 5 RED Bright Kaos Windows Phone pengguna iPhone 5
Foto bersama Nexus 5 RED Bright Kaos Windows Phone pengguna iPhone 5

Suka Android karena Bebas dan Super Kustom. Iya mau diapain Android itu PASRAH. Mau di ROOT, kasih Software ini itu baik LEGAL maupun ILLEGAL dengan mudah dilakukan.

Selain itu Android mempunyai akses ke dalam sistem yang lebih dalam. Misalnya mengganti aplikasi default. Tidak suka Browser Bawaan, install Opera sebagai Default Browser, tidak suka Hangouts sebagai SMS default, install Hancent atat Textra atau apapun. Hampir semua Aplikasi utama bisa diganti.

Tak hanya itu, nggak suka Launcher Touchwiz yang letoy, ganti aja dengan Nova, Action Launcher atau banyak sekali Launcher tersedia di Google Play. Bahasa mudahnya untuk urusan Kustom Android jawaranya.

Tidak Suka Android karena terlalu luas dan belum melihat ada standarisasi. Karena nuansa bebas tadi, di Google Play misalnya, kita banyak sekali menemukan Software/Aplikasi yang mempunyai fungsi sama dan saya melihat belum ada Quality Control yang baik masalah aplikasi ini.

Belum lagi Desain yang semaunya, maksudnya aplikasi di buat semaunya dengan desain semaunya. Dan sering sekali tidak blended, menyatu dengan Sistem Operasi Android itu sendiri.

Karena bebas juga, jangan heran kalau kita tidak hati2 bisa2 Install Aplikasi yang sudah di injek kode2 berbahaya yang mengancam data kita.

Android adalah tentang Google, jika anda adalah Googler Sejati, Android sepertinya menjadi kendaraan yang tepat untuk anda saat ini.

iOS

Mesin iOS pertama saya adalah iPhone 4 yang saat itu beli lewat Kaskus dari Seller Surabaya. iPhone 4 saya itu versi Singapura dengan harga……

Aplikasi2 di iPhone
Aplikasi2 di iPhone

Suka iOS karena baik Sotware maupun Hardware dikembangkan oleh Produsen yang sama. Hasilnya? Istimewa, kecepatan, dan juga bugs jauh lebih sedikit.

Yang tak kalah penting adalah ketika menggunakan aplikasi, berpindah terasa sekali Sat-set; Bat-bet™. Ini dibandingkan di Android (menurut pengalaman saya). Selain itu aplikasi2 yang tersedia di AppStore juga rata2 sudah melalui Quality Control yang tidak ecek2, Sehingga hasilnya kita akan kesulitan (walaupun masih ada) aplikasi2 yang mempunyai fitur mirip.

Walaupun belum memiliki (atau tidak akan pernah memiliki) layanan Sosial Network, tapi dukungan ke Layanan2 Populer lumayan bagus. Twitter, Facebook, Flickr, Vimeo, YouTube dan masih banyak lagi.

Pasangan serasi Akun iCloud anda. Jika kalian telah memiliki Mac, memiliki iOS Device ini serasa surga dunia =))) karena Sync antar iCloud akun sangat enaak dan berjalan Seamlessly.

Tidak Suka iOS karena “terbatas”, yaa dalam hal ini janga berharap Install Aplikasi Illegal walaupun celah melakukannya itu selalu ada. Tapi iOS didesain sedemikian rupa dalam hal seperti ini.

Tidak bisa mengganti Default App dengan App yang kita mau. Mau ganti Chrome sebagai Browser Bawaan dan tidak make Safari hal itu tidak mungkin terjadi (setidaknya hingga tulisan ini diangkat). Aplikasi SMS mau tak mau kita hanya bisa make Messages App. Kecuali kalian sudah Jailbreak dan sayangnya di iOS 7.1.1 ini belum ada khabar Jailbreak yang bisa dipakai Publik.  Kalau sudah Jailbreak, cobalah @BiteSMS dan kalian akan merasakan sensasi lain ber SMS/MMS.

Kalau bahasa kasar dengan iOS adalah terimalah dia apa adanya.. Karena sudah Syah segala kekurangan dan kelebihan telah menjadi HAK dan mau tidak mau kita hanya bisa mengambil yang baik dan menanti yang buruk tidak begitu mengganggu kita :)

Windows Phone

Saat ini belum memiliki satupun cerita bersama Windows Phone, mungkin @IDWinphone mau Donasi? Koh @AfitHusni? Menyimak kan?

Colokam USB-Berbisnis dengan Cerdas
Colokam USB-Berbisnis dengan Cerdas

Suka Windows Phone ini Konsep Desain yang berbeda dari Android dan iOS, dengan Konsep Live Tile nya (walaupun saya terus terang belum pernah make Windows Phone) tapi sekilas Enaak.

Windows Phone juga mirip dengan iOS, Lag atau lambat dalam beberapa hal bisa dibilang hampir tidak ada.

Tidak Suka Windows Phone karena masih terbatasnya aplikasi yang ada. Walaupun jumlahnya selalu dan terus meningkat. Tapi banyak pengembang yang membuat aplikasi iOS dan Android First dan baru berikutnya merambah Sistem Operasi Lain.

Jika Google adalah duniamu, menggunakan Windows Phone belum keputusan tepat. Google sendiri setau kami belum merilis satu aplikasi pun untuk Windows Phone. Memang sih beberapa aplikasi untuk Google tersedia, tapi itu masih melalui pengembang pihak ketiga.

Bagaimana dengan Sistem Operasi Lain? Kalau boleh jujur saya hanya mengatakan “terpantau” dalam artian saya masih melihat progresnya tapi sebatas itu saja….

Pada Akhirnya semua tentang Rasa
Pada Akhirnya semua tentang Rasa

Jadi bagaimana? Sistem Operasi Smartphone mana yang menjadi pendampingmu sekarang? Kenapa?

1 Shares:
6 comments
  1. Android : Terlalu smart buatku, kebanyakan aplikasi. Ora mudeng
    WPh : Simple, maunya segera lukir ke WPh, rodho mudheng
    BB10 : Cocok tapi masih sangsi, blass ra mudheng
    IOS : Sebatas mengagumi. nrimo nek diparingi

    1. Ya iyalah… kalau mau Order aja di @IDWinPhone

      Jangan kayak orang susah gitu lah~

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Lupakan Kesedihan Masa lalu Tatap Masa Depan
Read More

Kurang-kurang Apa Coba?

Setahun 2015 memang sungguh meriah dan berwarna. Mencoba mainan baru naik turun pasang surut tapi Alhamdulillah tetap bisa bertahan.…

Ibunda Sarilah Anas

Seorang laki-laki datang menemui Rasulullah saw dan bertanya kepada beliau, "Wahai Rasulullah, siapakah manusia yang paling berhak aku pergauli?" Beliau menjawab, "Ibumu! Ia bertanya lagi, "Lalu siapa?" Rasul menjawab lagi, "Ibumu!" Ia balik bertanya, "Siapa lagi?" Rasul kembali menjawab, "Ibumu!" Ia kembali bertanya, "Lalu siapa lagi?" Beliau menjawab, "Bapakmu!"