Sepertinya Tahun ini MotoGP 2010 akan menjadi Milik Jorge Lorenzo, ini bisa di simak dari keseluruhan seri yang telah berjalan. Jorge Belum pernah melakukan kesalahan yang Fatal tidak seperti MotoGP 2009. Hebatnya lagi, Jorge Lorenzo adalah satu satunya pembalap yang sangat stabil di 2010 ini, dari keseluruhan seri Jorge Finish Pertama dan kalau tidak finish kedua. Hebat Bukan?
Dan ditambah lagi cidera yang dialami Valentino Rossi yang memaksanya absen di beberapa seri yang mengakibatkan hilangnya poin yang sangat banyak. Selain itu Penampilan Casey Stoner, Andrea Davioso masih angin anginan. Satu satunya harapan ada pada Dani Pedrosa, tapi tahun ini, sepertinya Pedrosa menjadi Jorge Lorenzo di 2009 ;) betapa tidak, sering dan beberapa kali Rider ini harus Crash bin Jatuh ketika sedang memimpin lomba.
Di Seri Laguna Seca 2010, Jorge juga bermain cukup sabar dan menunggu moment kesalahan Dani Pedrosa dan terbukti berhasil… Setelah Finish, Jorge memperlihatkan aksi yang cukup keren.. aksi aksi yang mengingatkan kita kepada Aksi2 Valentino ketika juga memenangkan di beberapa serinya…
Sepertinya besar dan kemungkinan akan menjadi kenyataan bahwa 2010 adalah tahunnya Jorge Lorenzo sebagai kampiun MotoGP 2010 ini. Sabar yaa Valentino tahun depan giliranmu baik bersama Yamaha ataupun pindah ke Ducati… *ups ini hanya analisa lho yaa* Sekali Vale tetep Vale tapi Jorge emang joss tenan tahun 2010 ini. Jadwal MotoGP 2010 semakin asik dan tunggu aja di Seri Rep. Ceko yang akan di tayangkan di Trans 7.. akankah Valentino kembali? Simak 17 Profil Rider MotoGP
Website Resmi Jorge Lorenzo disini
0 comments
Kalau saya biasanya seneng yang nggak bisa menang, ngamati bisa nggak ya dia menang (yahoo)