Jawbone UP24 adalah semacam FitBit Force dalam bentuk lain dan minus screen. Yaa walaupun Screen di FitBit Force itu sangat tiny tapi sudah cukup.

Jawbone UP dan Jawbone UP24
Jawbone UP dan Jawbone UP24

Nah Jawbone UP24 ini adalah Activity Tracking juga semacam keluarga FitBit. Jawbone sebenarnya bukanlah pemain Tracking2 beginian. Dia lebih ke pengembang asesoris2 smartphone, produk2 yang cukup terkenal adalah Speaker2 Portable dengan berbagai model, gaya, fitur dan juga bentuk.

Sekitar 2012 semenjak mulai ramainya Activity Tracking gini, Jawbone mulai terjun juga. Saat itu hadir Jawbone UP tracking pertama dari Jawbone, fitur2 nya sudah lumayan okay.

Jawbone UP mempunyai fitur

  1. Step Counter atau Pedometer & Activity Tracking
    Nah ini seperti pada umumnya, berapa langkah kamu jalan dan seberapa aktip kalian, dan juga tracking apa saja yang sedang kalian lakukan dan tapil dalam grafis yang menarik di layar Smartphone (iPhone dan Android) kalian
  2. Sleep Tracking
    Tidur, berapa lama tidur nyenyak, berapa lama kamu di tempat tidur dan sejenisnya bisa ter deteksi dengan baik. Bahkan Jawbone UP bisa tau kita ini Deep Sleep atau Light Sleep.
  3. Food & Drink Tracking
    Pagi ini makan apa, minum apa dan sejenisnya, Jawbone UP sebagai pasangan serasi untuk itu. Kenapa penting? Karena dengan memasukkan data yang lengkap kita bisa memberikan hasil yang maksimal tentang kebugaran tubuh kita.
  4. Smart Alarm
    Tidak seperti kebanyakan alarm, alarm ini hanya bergetar. Jadi tidak akan menganggu Suami/Isteri/Anak yang tidur di samping kita.
  5. Dan masih banyak lagi

Sedangkan Jawbone UP24 yang hadir di akhir tahun 2013 kemarin ini memberikan penambahan fitur yang cukup énaak. Fitur Wireless Sync via Bluetooth 4.0. Sedangkan di Jawbone UP setiap kita butuh sync harus colokkan perangkat ke smartphone kita. Selain itu di Jawbone UP24 ini Sleep Trackingnya juga berjalan semi otomatis.

Selain itu baik Jawbone UP atau Jawbone UP24 mempunyai perbedaan harga, saat ini di Amerika Serikat Jawbone UP cukup dengan 80$ sedangkan Jawbone UP24 kita butuh biaya sekitar 130$.

Di pilih dan di pilah Jawbone UP dan Jawbone UP24
Di pilih dan di pilah Jawbone UP dan Jawbone UP24

Kalau harus memilih antara Jawbone UP atau Jawbone UP24 ini, jika perangkat kalian sudah mendukung Bluetooth 4.0 saran saya mending ambil Jawbone UP24 ini.

Jawbone UP sudah tersedia resmi di Indonesia, konon harganya sekitar 1.200.000 IDR – 1.700.000 IDR. Sedangkan Jawbone UP24 belum ada informasi resmi kapan masuk ke Indonesia, pembelian lewat layanan beli di luar negeri, ketika saya coba tanya beberapa seller harganya menyentuh 2.200.000 IDR – 2.700.000 IDR Sebuah harga yang istimewa™.

Konon beberapa pengguna juga mengeluhkan Build Quality dan juga Quality Control dari produk Jawbone baik UP ataupun UP24 ini.

Kebanyakan mengeluh bagaimana perangkat ini mudah rusak, dan tiba2 tidak bisa digunakan. Tapi berdasarkan catatan teman saya, yang sudah menggunakan perangkat ini antara 3-5 bulan ini perangkatnya masih berfungsi normal dan tidak ada kendala sama sekali.

Jawbone UP24 yang dimilikinya juga sync ke iPhone 5nya tanpa ada kendala yang berarti. Saat ini penulis hanya sempat mencoba beberapa hari dan memang secara desain sederhana dan mirip jam tangan biyasa. Berbeda dengan FitBit Force yang lebih seperti Jam Tangan yang ramping.

Keduanya baik Jawbone UP24 ataupun FitBit Force mempunyai kelebihan dan kekurangan sendiri2. Semua kembali ke pemakai saja. Yang jelas FitBit Force sudah ditarik dari peredaran, sedangkan Jawbone UP24 belum resmi masuk Indonesia.

0 Shares:
2 comments
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Ketika Artist dan Penggemar bertemu - Apple Music
Read More

Aku dan Apple Music

Apple Music, ya saya termasuk yang pertama kali mencobanya. Mencoba sejak rilis dan menikmati Promo 3 Bulan Gratis.…