Cara Mudah Aktivasi Modem Smartfren 4G LTE Andromax M2Y; Saya pengguna Andromax M2Y sudah lebih dari 6 bulan. Dan semua berjalan tanpka kendala sampai beberapa minggu yang lalu.

Ceritanya saya termasuk pengguna Hardcore dari Andromax M2Y ini, colok power ke charger hampir sepanjang waktu dan akhirnya Baterai Andromax M2Y lelah. Baterai dengan warna merah ini semacam mengembang/mlembung begitu.

Walhasil koneksi juga ikutan nggak stabil, padahal seingat saya masih ada sekitar 4GB.

Dan cerita akhirnya berganti, seperti yang saya ceritakan kemarin di Hikayat Paket, dalam paket itu ternyata ada Bonus Modem Smartfren M2Y ini cuma-cuma.

Modem Smartfren 4G LTE M2Y yang saya dapatkan ini kebetulan adalah warna Merah Maroon buatan HAIRER sama seperti milik saya yang lama.

Wal hasil langsung saya UNBOXING dan saya ikuti panduan aktivasi Modem Smartfren M2Y ini secara details.

Dari pihak Smartfren sudah sangat jelas memberikan cara aktivasi modem ini. Saya tinggal mengikuti langkah-langkahnya. Langkah yang saya ambil adalah dengan menggunakan Operator Lain (dalam hal ini Indosat Ooredoo) dan berikut step nya

  1. Smartfren Modem M2Y Nomor Konter ini WAJIB dan jangan sampai hilang
    Smartfren Modem M2Y Nomor Konter ini WAJIB dan jangan sampai hilang

    Pastikan Data-data sudah diamankan, maksudnya data dari modemnya, seperti Nomor Telepon Modem, SSID Default dan Password Default dari Modem dan sejenisnya. Tak lupa catat juga Activation Code nya. Data2 ini bisa kalian dapatkan di Box pembelian.

  2. PERHATIAN: Pastikan jangan membuang Plastik pembungkus dari Box Modem Smartfren M2Y, karena didalam Plastiknya ada sticker sakti mandraguna yang berisikan data dari Konter tempat pembelian dari Modem tersebut. Data Konter ini harus benar, karena kalau salah nanti akan di Tolak dak Aktivasi Gagal.
  3. Kalau Modem belum diakvitasi maka Modem tidak bisa akses internet. Okay lanjut.
  4. Segera akses ke https://my.smartfren.com/register_mdn dan isikan data2 yang sudah saya sebutkan diatas.
  5. Jika kalian sudah punya akun di Smartfren gunakan aja akun tersebut nanti sudah bisa aktivasi dan jauh lebih cepat.
  6. Setelah proses Sukses. Matikan Modem kemudian nyalakan kembali dan Modem Smartfren M2Y siap digunakan berselancar.
Modem Smartfren M2Y Merah Maroon
Modem Smartfren M2Y Merah Maroon

Mudah bukan? Bagi saya Modem Smartfren 4G LTE ini murah meriah dan nyaman digunakan, jaringannya lumayan luas dan cukup stabil.

Gimana? Pengguna Modem Smarfren juga?

0 Shares:
3 comments
  1. Mas saya beli dr orang lain tdk ada dasboxnya cuma modem sama kabel USB aja ,apa msh bisa di gunakan …mohon penjelasanny

  2. sampai berapa yah mas untuk penggantian baterainya itu saja ? apa ada model lainya untuk alternatif batterai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like