Karya Tebaru Dedi Mizwar ini siap tampil di beberapa Bioskop Nasional kita. Alangkah Lucunya (Negeri ini) adalah film tentang menjunjung cinta tanah air tentang Indonesia dari sisi yang berbeda sisi anak-anak Pencopet :D Jangan lupa untuk Gabung di Alangkah Lucunya (Negeri Ini) Fan Pages di Facebook. Sampai tulisan ini diangkat sudah lebih dari 10.000 menjadi fans. Angka yang cukup tinggi, karena film ini sampai saat ini belum juga tayang.
Kalau di lihat dari Video Trailer Alangkah Lucunya (Negeri ini) yang kemaren tampil di TV Swasta Nasional kita, film ini cukup lengkap (Humor, Nilai Agama, Kritik Sosial dan Politik dan Patriotisme) Mantap bukan? Tetap dengan ciri Dedi Mizwar yang mudah di cerna dan tepat sasaran. Itulah gambaran yang saya tangkap.
Menurut Deddy, cerita ini sudah digagas sembilan tahun lalu, tapi baru tahun ini Musfar memberikannya setelah diolah hingga matang sebagai skenario. Di dalam skenario yang matang, hadir tokoh-tokoh yang berkarakter kuat dan harus diperankan oleh pemain-pemain yang memiliki karakter kuat pula. Maka Deddy harus ekstra keras memilih pemain-pemain yang dianggap mampu memainkan karakter tokoh-tokoh dalam cerita tersebut, mulai dari pemain-pemain ternama sampai pemain-pemain yang baru sama sekali.
Setelah hampir dua bulan melakukan kasting, melalui seleksi ketat, terpilihlah beberapa pemain yang dianggap pas dan mampu. Sebagian di antaranya adalah pemain-pemain yang sudah teruji keaktorannya, dibuktikan dengan Piala Citra yang telah digenggamnya. Selain Deddy Mizwar sendiri yang memerankan Pak Makbul, tercatat juga Slamet Rahardjo, Jaja Mihardja, serta Tio Pakusadewo dan Reza Rahadian yang tahun lalu merebut Piala Citra. via CitraSinema
Film ini pertama kali syuting pertama pada 9 Januari 2010, dan akhirnya siap tayang di bulan April 2010, suatu pekerjaan yang cepat bukan? berikut info lengkap tentang film ini
Berikut Movie Trailer Alangkah Lucunya (Negeri Ini)
Starring:
REZA RAHADIAN, DEDDY MIZWAR, SLAMET RAHARDJO, JAJA MIHARDJA, TIO PAKUSADEWO, ASRUL DAHLAN, RATU TIKA BRAVANI, RINA HASYIM, SAKURTA GINTING, SONIA
Screenplay by:
MUSFAR YASIN
Directed by:
DEDDY MIZWAR
Produced by:
CITRA SINEMA
Plot outline:
PENDIDIKAN itu penting. Karena berpendidikan, maka kita tahu bahwa pendidikan itu tidak penting.
Berdasarkan pantuan om Google, ternyata banyak juga yang sudah cari Alangkah Lucunya (negeri ini) di media media sharing seperti 4Shared, RapidShare dan lain lain.
Sepertinya ini menjadi Must Seen Movie. Sampai saat ini saya juga sedang mencari Origional Soundtrack Alangkah Lucunya (Negeri ini) karena dan biasanya Film bagus akan di dukung OST yang bagus juga ;) info lain bisa disimak disini, disini
21 comments
Sayang nya saat ini film yang seperti ini sudah mulai hilang digantikan dengan sinetron alay atau kumenangis :)
semoga para koruptor sadar ya apa yang dia lakukan itu sangat merugikan masyarakat,sehingga banyak anak” pencopet maupun anak” jalanan dan pengemis. (applause) (applause)
wah…kayaknya bagus juga nih pilem… kudu nonton nih… maksih ya potingannya
pengen lihat tapi belum sempet.. kemarin filmnya udah dipasang di bioskop kota saya.. mudah2an akhir pekan bisa nonton ^_^
.-= kumpulan artikel´s last blog ..Makan Pizza itu Sehat! =-.
Belum sempet juga nonton film yang kayaknya bagus ini. Kayaknya? Kalau karya Dedy Mizwar pasti diputer berulang-ulang, sampai hafal…. (dance)
sampe sekarang belum sempet liat film ini (doh)
.-= anno´s last blog ..Museum Radya Pustaka, Museum Tertua di Indonesia =-.
poko Na saLut bwD pak dEdi miZwar dh . . . .
waahhhh ini mah film wajib ditonton…..kt tmn yg udah duluan nonton….adalah lucu, adalah haru adalah dilema…??? (applause)
ih aku suka loh sama yang namanya komet dan glen loh dia ganteng banget kapan jumpa fans pemain alangkah lucunya negri ini :-D :-) :-D
wah, jadi pengen nonton ih
.-= Fikri´s last blog ..Carried Into Torres Benitez Juventus? =-.
Sugeng sonten kang jauhari…..nepangaken sesami putro nggunungkidul….
Cukup menarik untuk ditonton :-D
Salam!
Dedy Mizwar, seorang icon seniman nusantara yang senantiasa menjadikan karyanya sebagai pemacu prestasi anak bangsa lainnya.. semoga setelah film ini, akanlebih banyak anak bangsa yang bisa sadar dan mengejar ketertinggalannya…
Nonton yuuk….. Ayo nonton bareng om. Dik Yashfa diajak ya.Mengko sore piya?
whuaaaaa…kayaknya bagus nih.. (hassle)
.-= ocha´s last blog ..Daku dan Dream Theater =-.
whuaaaaa…kayaknya bagus nih.. (hassle)
.-= ocha´s last blog ..Daku dan Dream Theater =-.
tadi lihat review nya di sctv… ngakak pas lihat pencopet lagi beraksi nyopet reporter….
Pertamax diamankan
Duh jadi pengenliat aku pilemnya
Lagi-lagi, satu film yang bakalnya menarik untuk ditonotn berulang-ulang. Makasih infonya mas :D
.-= Tiyo Kamtiyono´s last blog ..NP22HRQKAA2V =-.